Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2017

Lambang PMI

Drs. H. NANA ROSADI, Apt., M.Si terpilih Kembali Sebagai Ketua PMI Kota Tasikmalaya

Musyawarah III PMI Kota Tasikmalaya merupakan hajat PMI 5 tahunan untuk memilih nahkoda PMI untuk 5 tahun kedepan. PMI Kota Tasikmalaya kembali dinahkodai oleh Drs. H. Nana Rosadi, Apt., M.Si. menurut peserta MUSKOT beliau memang layak memimpin kembali PMI Kota Tasikmalaya untuk 5 tahun kedepan karena selama ini kepemimpinan beliau sangat dirasakan sekali oleh seluruh unsur PMI baik karyawan, relawan, maupun masyarakat di Kota Tasikmalaya tutur Purnama Sidik, S.Pd. Harapan dari para peserta pada jajaran Pengurus dibawahnya diharapkan ada pergantian sebagaimana kebutuhan di PMI, siap mengorbankan pemikiran, tenaga, dan materi untuk kemajuan PMI Kota Tasikmalaya.

PMI Kota Tasikmalaya Dekatkan Sumber Air Bersih Kepada Masyarakat.

PMI Kota Tasikmalaya mendapatkan bantuan dari American Red Cross berupa perbaikan pipanisasi dan tandonisasi skala kecil bagi daerah yang rawan air bersih di Kota Tasikmalaya. Untuk mempermudah akses air bersih bagi masyarakat akan dilaksanakan secepatnya oleh PMI Kota Tasikmalaya. terdapat 8 RW yang akan mendapatkan bantuan tersebut, diataranya di Kec. Purbaratu Kelurahan Singkup RW. 05 dan 06, di Kec. Kalau Kelurahan Urug RW. 01, di Kec. Tamansari Kelurahan Setiawargi RW. 08, 09, 11, 16, dan di Kec. Bungursari Kelurahan Bungursari RW. 09. Bantuan ini di khususkan pada daerah yang rawan kekeringan menurut data dari PMI Kota Tasikmalaya kurun waktu 5 tahun kebelakang di Kota Tasikmalaya yang terdahulu kering dan terakhir mendapatkan air diantaranya daerah yang menerima bantuan. Pembangunan ini kedepan dapat mempermudah masyarakat dalam mendapatkan air bersih. Adapun PMI harus mengirimkan air menggunakan mobil tangki distribusi di daerah tersebut bisa langsung ke turn-turn yang sudah